Tajwid Al Qasas Ayat 85, Penjelasan dan Cara Bacanya (Ilustrasi/Freepik)
JAKARTA - Hukum tajwid Al Qasas ayat 85 menarik untuk dibahas. Ada beberapa hukum tajwid pada surat tersebut.
1. Surat Al Qasas Ayat 85
Berikut bacaan surat Al Qasas ayat 85:
إِنَّ ٱلَّذِى فَرَضَ عَلَيْكَ ٱلْقُرْءَانَ لَرَآدُّكَ إِلَىٰ مَعَادٍ ۚ قُل رَّبِّىٓ أَعْلَمُ مَن جَآءَ بِٱلْهُدَىٰ وَمَنْ هُوَ فِى ضَلَٰلٍ مُّبِينٍ
Latin: Innallażī faraḍa 'alaikal-qur`āna larādduka ilā ma'ād, qul rabbī a'lamu man jā`a bil-hudā wa man huwa fī ḍalālim mubīn.
Artinya: Sesungguhnya yang mewajibkan atasmu (melaksanakan hukum-hukum) Al Quran, benar-benar akan mengembalikan kamu ke tempat kembali. Katakanlah: "Tuhanku mengetahui orang yang membawa petunjuk dan orang yang dalam kesesatan yang nyata".
2. Tajwid Surat Al Qasas Ayat 85
Pada ayat itu, terdapat beberapa hukum tajwid. Umat Islam perlu mengetahui agar tidak salah membacanya. Berikut hukum tajwid yang ada pada surat Al Qasas ayat 85:
1. اِنَّ = Ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat.
2. الَّذِيْ = Alif lam syamsiyah karena huruf alif lam bertemu huruf syamsiyah lam. Dibaca idgham (masuk ke huruf lam ).
3. الَّذِيْ = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf dzal berharakat kasrah bertemu ya sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
4. عَلَيْكَ = Mad lin karena huruf ya sukun didahului oleh huruf lam berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.
5. الْقُرْاٰنَ = Alif lam qamariyah karena huruf alif lam bertemu huruf qaf. Dibaca secara jelas.