Saham emiten produsen emas cenderung menguat pada perdagangan Selasa (8/7/2025).
Simak Gerak Saham Emiten Emas BRMS hingga HRTA. (Foto: Freepik)
IDXChannel – Saham emiten produsen emas cenderung menguat pada perdagangan Selasa (8/7/2025).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pukul 10.40 WIB, saham PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) meningkat 3,02 persen, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) naik 2,93 persen, PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) terkerek 2,56 persen.
Kemudian, saham PT Archi Indonesia Tbk (ARCI) terapresiasi 2,63 persen, PT J Resources Asia Pacific Tbk (PSAB) mendaki 1,83 persen, dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) menghijau 1,72 persen.
Berbeda, saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) melemah 1,19 persen.
Harga emas sempat memangkas pelemahan pada perdagangan Senin (7/7/2025) setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan tarif sebesar 25 persen atas barang-barang dari Jepang dan Korea Selatan mulai 1 Agustus.
Kebijakan tersebut memicu minat terhadap aset safe haven, meskipun penguatan dolar AS masih menekan harga emas.