Pertamina Eco RunFest 2025, Janjikan Pengalaman Lari Tanpa Jejak Karbon

16 hours ago 4

Pertamina Eco RunFest 2025 menghadirkan inisiatif lari tanpa jejak karbon dengan pendekatan zero waste to landfill.

 Dok. Pertamina)

Pertamina Eco RunFest 2025, Janjikan Pengalaman Lari Tanpa Jejak Karbon. (Foto: Dok. Pertamina)

IDXChannel - Pertamina Eco RunFest 2025 bakal digelar pada 23 November 2025 di Istora Senayan Jakarta. Ajang olahraga tersebut menghadirkan inisiatif lari tanpa jejak karbon dengan pendekatan zero waste to landfill.

Melalui inisiatif Event Waste Management & Educational Plan, Pertamina berkolaborasi dengan Waste4Change untuk menciptakan pengalaman lari yang ramah lingkungan untuk mendukung energi bersih.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso mengatakan, pada kegiatan Pertamina Eco RunFest 2025 pengelolaan limbah dirancang terstruktur, dimulai dari jalur lari hingga area festival.

“Pertamina kolaborasi Waste4Change akan mempersiapkan ekosistem pengelolaan hulu hilir limbah agar tidak ada jejak karbon selama kegiatan berlangsung,” ucap Fadjar.

Pertama, lanjut Fadjar, pada area Running Track, penempatan tempat sampah terpilah di setiap water station akan memudahkan peserta membuang kemasan refreshment.

Halaman : 1 2 3

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |