JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir percaya seharusnya Timnas Indonesia berada di peringkat sembilan besar di Asia. Namun, untuk mewujudkan hal itu, Erick Thohir merasa PSSI tidak bisa sendirian, harus ada bantuan dari segala pihak, baik itu pemerintah atau swasta, dan tentunya para supoter.
1. PSSI Mau Tingkatkan Kualitas Sepakbola Indonesia
Erick Thohir mengatakan PSSI saat begitu serius membangun Timnas Indonesia yang siap bersaing dan juga membenahi kompetisi domestik. Menurutnya, butuh proses yang tidak cepat agar sepak bola Indonesia bisa disejajarkan dengan tim-tim kuat di Asia.
"Indonesia seharusnya masuk dalam sembilan besar di Asia, dengan jumlah penduduk dan semangat sepak bola dari seluruh rakyat Indonesia. Namun, tentu saja butuh waktu," kata Erick Thobir dilansir dari Reuters, Selasa (24/12/2024).
"Banyak orang mengatakan bahwa kita ini raksasa yang sedang tidur, oleh karena itu kita harus membuat program agar bisa menjadi lebih baik," tambahnya
2. PSSI Butuh Dukungan Banyak Pihak
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu meras untuk mewujudkan hal tersebut PSSI tidak bisa bergerak sendiri. Pasalnya, pihaknya butuh dukungan dari berbagai pihak
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari