Meluncur di IIMS 2025, Ini Ubahan pada New Air dan Cloud EV Baru

2 months ago 37

Meluncur di IIMS 2025, Ini Ubahan pada New Air dan Cloud EV Baru

Meluncur di IIMS 2025, Ini Ubahan pada New Air dan Cloud EV Baru (Okezone/Erha)

JAKARTA - Wuling Air EV dan Cloud EV baru meluncur pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 13-23 Februari. Kedua model tersebut mengalami sejumlah penyegaran. 

1. Wuling Air EV

Penyegaran yang disematkan pada New Air ev termasuk Aerodynamic 3-Spoke Wheel Cap, nuansa interior Tamarind Sunset, warna eksterior baru Starry Black dan tersedia dalam dua varian yakni Pro dan Lite.

Product Planning Wuling Motors, Alfonsus Marvel mengungkapkan, New Air EV hadir dengan warna eksterior baru yakni Starry Black. Selain itu, interior Tamarind Sunset. Sentuhan futuristik pun terlihat pada desain Wheel Cap. 

"New Air EV tersedia dalam dua varian, Pro dan Lite, sehingga memberikan pilihan yang lebih fleksibel bagi konsumen,” ujar Alfonsus Marvel di arena IIMS 2025, Selasa (18/2/2025).

Wuling New Air EV di IIMS 2025 (Erha) Wuling New Air EV di IIMS 2025 (Erha)

Wuling New Air EV menawarkan kemudahan berkendara berkat dimensi bodinya yang compact sehingga mudah bermanuver saat dibawa di jalan dan mencari tempat parkir. Kemudian, mobil listrik ini turut dibekali perangkat pendukung berkendara, seperti multi-function steering switch, Electric Parking Brake (EPB) dengan AVH, dan HHC.

Dari sisi keamanan, New Air EV disematkan kamera belakang, sensor parkir, sistem ABS, Electronic Stability
Control (ESC), dan dual airbags.

New Air EV hadir dalam dua varian yaitu Pro dan Lite, serta pilihan warna baru yaitu Starry Black. Warna ini melengkapi pilihan sebelumnya, yaitu Pristine White, Avocado Green, Lemon Yellow, Peach Pink, dan Galaxy Blue sehingga pelanggan dapat mengekspresikan kepribadian dan gaya pelanggan.

Special Launching Price Untuk Area Jakarta, Wuling New Air ev Lite 200 km dibanderol Rp 184 jutaan, Wuling New Air ev Lite 300 km Rp 193 jutaan, dan Wuling New Air ev Pro Rp 250,5 jutaan.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita otomotif lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |