Komplotan Pembegal Habib di Kelapa Gading Ditembak Polisi

2 months ago 29

Komplotan Pembegal Habib di Kelapa Gading Ditembak Polisi

Komplotan pembegal Habib di Kelapa Gading ditembak polisi (Foto : Okezone/Riyan R)

JAKARTA - Polisi menangkap empat orang komplotan begal yang merampas sepeda motor milik Habib Khanif Assidiqi di kawasan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Empat pelaku ditembak lantaran melawan saat ditangkap.

“Dikasih tembakan peringatan, mencoba melawan. Begitulah ceritanya. Empat-empatnya (ditembak) di kaki semua," kata Kapolsek Kelapa Gading Kompol Seto Handoko kepada wartawan, Selasa (18/2/2025).

Seto menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Senin (13/2) dini hari selepas korban pulang bekerja. Korban dipepet hingga ditodong senjata tajam berupa celurit.

Adapun keempat pelaku tersebut berinisial RA (22), DA (22), AB (22), dan MR (21).

“Pada saat melintas di atas flyover tersebut korban di pepet dari sebelah kanan,” kata Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Seto Handoko dalam keterangannya.

Setelah dipepet para pelaku, korban pun kemudian terjatuh. Para pelaku yang mengacungkan senjata tajam ke korban, kemudian merampas sepeda motor dan pergi meninggalkan lokasi.

“Korban pun terjatuh dan salah satu pelaku sempat mengacungkan senjata tajam jenis celurit ke arah korban. Lalu korban pun mundur meninggalkan motor miliknya dan salah satu pelaku langsung mengambil motor milik korban dan membawa kabur,” ujar dia.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita megapolitan lainnya

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |