Suasana laga Svay Rieng vs Madura United di AFC Challenge League 2024-2025. (Foto: Instagram/maduraunited.fc)
PHNOM PENH - Madura United gagal mencuri kemenangan saat bertandang ke markas klub Kamboja, Svay Rieng di leg pertama semifinal AFC Challenge League 2024-2025, Kamis (10/4/2025) malam WIB. Bermain di Stadion Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu tepatnya kalah dengan dengan 0-3.
Tentu hasil itu bukanlah kabar baik untuk Madura United sekali pun masih ada leg kedua. Nantinya, leg kedua akan dimainkan pada 17 April 2025.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Madura United langsung dikejutkan oleh tim tuan rumah pada awal babak pertama. Pasalnya, Svay Rieng berhasil mencetak dua gol cepat, yakni lewat Breno Caetano pada menit ke-4.
Syav Rieng tampil lebih agresif semenjak gol itu. Terbukti, mereka berhasil menggandakan keunggulan lewat Bounphachan Bounkong pada menit ke-6.
Madura United pun berusaha memberikan perlawanan setelah tertinggal 0-2 dari tim lawan. Akan tetapi, mereka masih kesulitan menembus pertahanan Svay Rieng.

Sampai akhir babak pertama tidak ada tambahan gol lagi dalam laga itu. Sementara waktu, Madura United masih tertinggal dari tim tuan rumah dengan selisih dua gol.
Babak Kedua
Madura United mencoba bangkit dalam babak kedua karena tidak mau pulang ke Indonesia dengan tangan hampa. Hal itu ditandai mereka bermain cukup agresif.
Akan tetapi, tim asal Kamboja itu masih solid dalam menerapkan skema permainan. Jadi, mereka masih menjaga keunggulan 2-0 atas Madura United sampai dengan menit ke-65.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya