Nurul Amanah
, Jurnalis-Selasa, 08 April 2025 |14:36 WIB
Gisella Anastasia Temani Ibu Operasi Plastik ke Korea Selatan, Ikut Permak Wajah
Gisella Anastasia alias Gisel tengah menemani ibunya untuk melakukan operasi plastik dengan tindakan facelift di Korea Selatan. Hal itu diketahui dari beberapa postingan di akun Instagram-nya.
Mantan istri Gading Marten itu menunjukkan momen saat pertama kali menemani ibunya berkonsultasi dengan dokter bedahnya di klinik kawasan Gangnam, Seoul.

"Akhirnya datang di Gangnam, Seoul, dan ketemu semua dokter ahli secara langsung," tulis Gisel dalam keterangan unggahannya di media sosial, Selasa (8/4/2025).
Tindakan operasi tersrbut merupakan kado dari Gisel untuk sang ibu yang akan berulang tahun pada pertengahan April mendatang.
"Rasanya lebih percaya diri ngebawa Oma Rita ke sini buat tindakan full facelift sebagai hadiah dari kami untuk ulang tahun ke-56 di pertengahan April ini," lanjutnya.

Gisel pun ikut melakukan tindakan kecantikan dengan berkonsultasi dengan dokter. Jika sang ibu melakukan facelift satu wajah sampai ke leher, prosedur kecantikan yang dilakukan pada wajah Gisel hanya di beberapa bagian saja.
"Mumpung udah di sini, akhirnya aku juga ikut ngelakuin sedikit tindakan juga, meski nggak sebesar Oma," tandasnya.
Berdasarkan keahlian dari dokter Kim, Gisel diduga akan melalukan face countour di bagian pipi, dagu dan leher karena mulai mengalami penuaan. Lalu di bagian bawah matanya ada kantong hitam yang menganggu sehingga perlu untuk diambil lemaknya dengan tindakan operasi kecil.
(Kemas Irawan Nurrachman)