Qonita
, Jurnalis-Rabu, 19 Februari 2025 |12:32 WIB
Diskon Tarif Listrik 50?rlaku Sampai Kapan? Cek Ketentuannya dan Batas Maksimal Beli Token (Foto: PLN)
JAKARTA - Diskon tarif listrik 50% berlaku sampai kapan? PT PLN (Persero) memberlakukan program diskon tarif listrik 50% sejak 1 Januari hingga 28 Februari 2025. Diskon ini merupakan stimulus ekonomi untuk meringankan beban masyarakat setelah kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12% pada 2025.
Berdasarkan Keputusan Menteri ESDM Nomor 348.K/TL.01/MEM.L/2024, pelanggan rumah tangga dengan daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA berhak mendapatkan potongan tarif listrik sebesar 50%.
1. Jadwal Pemberlakuan Diskon Tarif Listrik
Bagi pelanggan pascabayar, potongan tarif otomatis berlaku saat pembayaran tagihan listrik untuk pemakaian Januari dan Februari. Pembayaran tagihan Januari dapat dilakukan mulai 1 hingga 20 Februari 2025, sedangkan tagihan Februari dibayarkan pada 1 hingga 20 Maret 2025.
Sementara itu, pelanggan prabayar dapat menikmati diskon saat membeli token listrik. Dengan diskon ini, pelanggan hanya perlu membayar setengah dari harga normal untuk mendapatkan jumlah energi (kWh) yang sama.
Pembelian token listrik dengan diskon 50% bisa dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile maupun gerai penjualan resmi hingga 28 Februari 2025.
Berikut batas maksimal konsumsi listrik yang mendapatkan potongan sebesar 50%:
Daya 450 VA
- Maksimal pembelian token listrik: 324 kWh
- Tarif listrik per kWh: Rp415
- Total maksimal pembelian tarif listrik: Rp134.460
- Diskon maksimal: Rp67.230 per bulan
Daya 900 VA
- Maksimal pembelian token listrik: 648 kWh
- Tarif listrik per kWh: Rp1.352
- Total maksimal pembelian tarif listrik: Rp876.096
- Diskon maksimal: Rp438.048 per bulan
Daya 1.300 VA
- Maksimal pembelian token listrik: 936 kWh
- Tarif listrik per kWh: Rp1.444,70
- Total maksimal pembelian tarif listrik: Rp1.352.239,2
- Diskon maksimal: Rp676.000 per bulan
Daya 2.200 VA
- Maksimal pembelian token listrik:1.584 kWh
- Tarif listrik per kWh: Rp.1.444,70
- Total maksimal pembelian tarif listrik: Rp2.288.404,8
- Diskon maksimal: Rp1.144.000 per bulan
Sebagai ilustrasi, pelanggan daya 450 VA dengan tarif normal Rp415 per kWh akan membayar Rp67.230 setelah mendapatkan diskon 50%.