KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak curhat lantaran ponselnya rusak. Ternyata ponsel itu rusak karena memorinya penuh.
KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak curhat lantaran ponselnya rusak. Ternyata ponsel itu rusak karena memorinya penuh.
IDXChannel - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak curhat lantaran ponselnya rusak. Ternyata ponsel itu rusak karena memorinya penuh.
Hal itu diungkapkan saat memberikan sambutan di acara pertemuan KSAD dengan pemimpin redaksi (pimred) media nasional. Awalnya dia meminta maaf jika dirinya lambat merespons panggilan masuk.
"Mohon maaf saya agak lambat menjawab telepon, karena memang saya baru ganti telepon, jadi baru. Yang lama hang (rusak)," kata Maruli di Auditorium A.H Nasution Markas Besar TNI Angkatan Darat, Rabu (5/2/2025).
Mantan Pangkostrad itu lantas bercerita dirinya kerap menerima ucapan selamat pagi dengan dikirimkan gambar-gambar.
Dia meyakini ponselnya rusak akibat menerima banyak gambar serupa setiap harinya.
"Saya sudah tegur teman-teman tentara, tolong jangan ngirim-ngirim gambar selamat pagi, dengan gambar apalagi, bikin rusak telepon. Kirim-kirim gambar merpati lah, saya bilang. Memori telepon saya penuh ini," kata Maruli.
Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi
Follow Berita IDX Channel di