Menko PM Muhaimin Iskandar atau Cak Imin meninjau program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di Puskesmas Ciater, Tangerang Selatan, Senin (10/2/2025).
Cak Imin Cek Pelaksanaan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Puskesmas Tangsel. (Foto Binti M/MPI)
IDXChannel - Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Menko PM) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin meninjau program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di Puskesmas Ciater, Tangerang Selatan (Tangsel), Senin (10/2/2025). Program sebagai kado ulang tahun dari negara kepada masyarakat tersebut dimulai serentak pada hari ini.
Dari pantauan IDXChannel, Cak Imin tiba di Puskesmas Ciater langsung melakukan pengecekan ruangan yang digunakan untuk skrining pemeriksaan kesehatan gratis. Cak Imin yang menggunakan kemeja putih itu langsung menghampiri ibu-ibu yang sedang menunggu antrean.
"Hari ini, menyaksikan pemberian hadiah hari ulang tahun pemerintah kepada masyarakat, yaitu cek kesehatan gratis kepada seluruh rakyat Indonesia, di mana diberikan seluruh pelayanan cek kesehatan pada hari ulang tahun masing-masing," ujar Cak Imin kepada awak media.
Cak Imin mengatakan, PKG ini bagian dari misi Presiden Prabowo Subianto dan pemerintah untuk memberikan pelayanan secara langsung kepada masyarakat, terutama dalam rangka preventif, dalam rangka pencegahan dibanding kuratif atau penanganan kesehatan.