Bisa Buat Mudik, Ini Rekomendasi Mobil Bekas Harga di Bawah Rp100 Juta (Ilustrasi/Okezone)
JAKARTA - Hari Raya Idul Fitri menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga. Pada momen ini, banyak orang memilih mudik ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran bersama keluarga.
Pada tradisi tahunan ini, banyak orang memilih mudik menggunakan kendaraan pribadi. Itu karena mudik dengan mobil pribadi bisa lebih leluasa saat perjalanan.
Jelang mudik ini, tak sedikit yang mencari mobil untuk bepergian ke kampung halaman bersama keluarga. Biasanya mobil 7 seater yang menjadi pilihan.
Namun, jika budget terbatas hanya Rp100 juta, mobil bekas juga bisa dilirik untuk perjalanan mudik. Berdasarkan penelusuran situs jual beli daring, berikut rekomendasi mobil bekas harga di bawah Rp100 juta yang bisa jadi opsi untuk mudik Lebaran 2025:
1. Toyota
Dari pabrikan Jepang ini, ada beberapa model dengan harga di bawah Rp100 juta. Model tersebut di antara Toyota Kijang, Kijang Innova, dan Avanza.
Ketiga model tersebut merupakan mobil 7 seater sehingga bisa diandalkan untuk mudik bersama keluarga. Toyota Kijang lansiran 2001-2003 dibanderol mulai dari Rp58 juta hingga Rp82 juta.
Sementara Kijang Innova lansiran 2005 berkisar Rp90 jutaan. Toyota Avanza 2011-2012 berkisar Rp89-93 juta.
2. Daihatsu
Ada beberapa model Daihatsu bekas yang harganya cukup menarik di bawah Rp100 juta. Daihatsu Terios lansiran 2012 seharga Rp90 jutaan. Daihatsu Xenia 2005-2009 berkisar Rp53-95 juta.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya