Ramdani Bur
, Jurnalis-Selasa, 11 Maret 2025 |12:43 WIB
Jay Idzes kapten Timnas Indonesia lawan Australia dan Bahrain. (Foto; PSSI)
SEBANYAK 3 pemain Timnas Indonesia yang berpotensi menjadi kapten melawan Timnas Australia dan Bahrain akan diulas Okezone. Sesuai jadwal, Timnas Indonesia akan menghadapi Australia dan Bahrain di lanjutan ketujuh dan delapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 20 serta 25 Maret 2025.
Menarik siapa sosok kapten Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert. Sebelumnya saat Timnas Indonesia ditangani Shin Tae-yong, jabatan kapten secara hierarki diisi Asnawi Mangkualam, Jay Idzes dan Jordi Amat. Dengan berpindahnya jabatan pelatih Timnas Indonesia dari Shin Tae-yong ke Patrick Kluivert, siapa yang akan menjadi kapten skuad Garuda?
Berikut 3 pemain Timnas Indonesia yang berpotensi menjadi kapten melawan Timnas Australia dan Bahrain:
3. Kevin Diks
Kevin Diks musim ini beberapa kali menjadi kapten FC Copenhagen. Terbaru, ia menjabat posisi tersebut ketika FC Copenhagen kalah 1-2 dari Chelsea di leg I 16 besar Liga Konferensi Eropa 2024-2025 pada tengah pekan lalu.
Jika sudah pulih dari cedera engkel, Kevin Diks hampir pasti menjadi starter di laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain. Karena itu, ada peluang pesepakbola 28 tahun ini berperan sebagai kapten skuad Garuda.
2. Jay Idzes
Nama selanjutnya adalah Jay Idzes. Hampir pasti posisi kapten Timnas Indonesia dipercayakan kepada Jay Idzes. Dalam wawancara sebelum diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memastikan jabatan kapten diberikan kepada Jay Idzes.
“Tentu saja Jay Idzes sebagai kapten. Saat ini ini tidak ada yang perlu diubah karena dia masih kapten tim,” kata Patrick Kluivert, Okezone mengutip dari channel YouTube Mata Najwa.
Saat ini Jay Idzes juga berstatus kapten di klubnya, Venezia. Fakta ini menunjukan Jay Idzes memiliki jiwa leadership yang begitu tinggi.