Nabila Annafi
, Jurnalis-Selasa, 11 Februari 2025 |15:02 WIB
13 Tahun jadi TKW, Wanita Ini Lolos MasterChef Indonesia Gegara Sate Ayam, (Foto: Youtube MasterChef Indonesia)
Audisi MasterChef Indonesia Season 12 diikuti oleh para peserta dari daerah dan latar belakang yang berbeda. Salah satunya Wiji Indah Arianti yang pernah menjadi seorang tenaga kerja wanita (TKW) di Makau, Tiongkok.
Dalam perantaunnya, Wiji sempat 'mengeyam' ilmu memasak di sebuah rumah makan di sana selam lima tahun terakhir. Dengan pengalamannya, Wiji dengan penuh percaya diri menyajikan makanan sate dengan bumbu spesial.
"Masakan Indonesia di Makau, dibuat dengan paduan bumbu dan proses masak yang berbeda, kaya ada Chinese-nya. Nah, alasan saya ikut MasterChef karena ingin membuka restoran lagi seperti di Makau, tapi kali ini saya ingin buka di Indonesia,” kata Wiji saat audisi MasterChef Indonesia.

Masakan tradisional tersebut diberi nama 'Sate Ayam Bumbu Kacang'. Tidak banyak berbeda dari pengeloaan pembuatan sate pada umumnya, hanya ada di beberapa tahap yang diperlukan marinasi dagingnya.
“Bedanya, dagingnya di marinasi terlebih dahulu pakai oyster saus, merica bubuk dan bawang. Setelah itu dikasih minyak yang panas, untuk mempercepat proses pembakaran dan mendapatkan tekstur yang juicy juga bau bakaran khas sate-nya,” paparnya.
“Ini juga salah satu menu di restoran Makau, Chef. Laku dan dipesan oleh orang Indonesia, Cina, dan bule gitu.” sambung Wiji.
Saat Sate Ayam Bumbu Kacang pun disajikan ke meja juri, Wiji mendapatkan komentar positif dari masing-masing juri.
“Memang cita rasanya tidak terlalu Indonesia tetapi masakan ini punya kekuatan,” puji Chef Rudy Choirudin.
“Ini sesuai mas, karakter sate ayam khas Indonesia tapi di negara lain,” sambung Juri MasterChef Indonesia season 12 Chef Juna.