Erik Ten Hag 2 Bulan Tanpa Kalah, Ruben Amorim: Manchester United Berjuang Hindari Zona Degradasi!

3 months ago 51

https: img.okezone.com content 2024 12 31 45 3100241 erik-ten-hag-2-bulan-tanpa-kalah-ruben-amorim-manchester-united-berjuang-hindari-zona-degradasi-4Ovxl7aWXk.jpg Ruben Amorim hancur lebur bersama Manchester United musim ini. (Foto: Laman resmi Manchester United)

DI saat Erik Ten Hag sedang menjalani dua bulan tanpa kekalahan, Ruben Amorim blak-blakan berjuang menghindari Manchester United dari zona degradasi. Hal itu diungkapkan Ruben Amorim setelah Manchester United kalah 0-2 dari Newcastle United di pekan ke-19 Liga Inggris 2024-2025, Selasa (31/12/2024) dini hari WIB.

“Saya pikir iya. Kami harus jujur kepada fans kami,” kata Ruben Amorim saat ditanya apakah Manchester United sedang berjuang menghindari jeratan zona degradasi, Okezone mengutip dari BBC.

1. Belum Bisa Dongkrak Performa Manchester United

Manchester United rutin keok di Premier League 2024-2025

(Manchester United rutin keok di Premier League 2024-2025)

Ruben Amorim ditunjuk sebagai pelatih Manchester United pada 11 November 2024. Ia menggantikan Erik Ten Hag yang dipecat manajemen Setan Merah pada 28 Oktober 2024.

Sebelum dipecat Manchester United, Erik Ten Hag tak bisa dikatakan buruk. Selama dua tahun menangani Manchester United, Erik Ten Hag selalu memenangkan trofi untuk publik Old Trafford, yakni Piala Liga Inggris 2022-2023 dan Piala FA 2023-2024.

Setelah dipecat Manchester United, Erik Ten Hag belum menangani klub mana pun. Karena itu, dalam bulan terakhir Erik Ten Hag tidak merasakan kekalahan, mengingat tidak membesut tim mana pun.

Bagaimana dengan pencapaian Ruben Amorim bersama Manchester United? Dalam delapan laga Liga Inggris 2024-2025 di bawah asuhan Ruben Amorim, Manchester United hanya mendapatkan dua menang, satu imbang dan lima kalah!

Follow Berita Okezone di Google News

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |