Apakah Ada Puasa Khusus saat Bulan Rajab? Begini Penjelasannya

3 months ago 49

JAKARTA - Bulan Rajab sering dikaitkan dengan anjuran memperbanyak ibadah, termasuk puasa. Apakah ada tuntunan khusus mengenai puasa pada bulan Rajab?

Melansir laman Muhammadiyah, jika ditelaah lebih dalam, tidak ditemukan dalil yang secara spesifik menjelaskan keutamaan puasa di bulan Rajab dibandingkan bulan lainnya. Anjuran memperbanyak puasa di bulan ini hanyalah bagian dari semangat memperbanyak ibadah di bulan-bulan haram, tanpa keutamaan khusus yang dikhususkan untuk Rajab.

Demikian pula, puasa tiga hari di bulan Rajab bukanlah anjuran yang ditujukan secara spesifik untuk bulan ini. Puasa tersebut sebenarnya merupakan bagian dari anjuran umum berpuasa tiga hari setiap bulan, yang dikenal sebagai ayyamul bidh.

Rasulullah Saw menegaskan, keutamaan puasa ini dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh An-Nasaiy dan disahihkan oleh Ibnu Hibban.

قاَلَ أَبُوْ ذَرٍّ اْلغِفَّارِى رَضِىَ اللهُ عَنْهُ: أَمَرَنَا رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : أَنْ نَصُوْمَ مِنَ الشَّهْرِ ثَلَاثَةَ أَيَّامٍ اْلبِيْضِ ثَلَاثَ عَشْرَةَ وَأَرْبَعَ عَشْرَةَ وَخَمْسَ عَشْرَةَ قَالَ : هِىَ كَصَوْمِ الدَّهْرِ

Berkata Abu Dzar Al-Ghiffary radhiyallahu ‘anhu, “Rasulullah Saw memerintahkan kami untuk berpuasa tiga hari putih setiap bulan, yaitu pada tanggal 13, 14, dan 15. Beliau bersabda, ‘Puasa tiga hari ini seperti puasa setahun penuh.’” (HR An-Nasaiy, disahihkan oleh Ibnu Hibban).

Pernyataan ini sering menimbulkan pertanyaan. Bagaimana mungkin tiga hari puasa dapat disetarakan dengan puasa setahun penuh? Penjelasan dari Alquran memberikan jawaban logis. Dalam Surat Al-An’am ayat 160 disebutkan, “Barangsiapa berbuat baik, maka baginya sepuluh kali lipat kebaikan.”

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |