ADU prestasi Shin Tae-yong dengan Patrick Kluivert menarik untuk dibahas. Sebab Kluivert digadang-gadang sebagai calon pelatih Timnas Indonesia usai PSSI memecat Shin Tae-yong.
Ya, PSSI baru saja memecat Shin Tae-yong dari posisi pelatih Timnas Indonesia. Dengan dipecatnya juru taktik asal Korea Selatan itu, maka kini netizen Tanah Air menebak-nebak, siapa kira-kira calon penggantinya?
Sejumlah kandidat pun muncul, dari Louis van Gaal, Giovanni van Bronckhorst, hingga Kluivert. Dari ketiga nama itu, hal yang sama adalah mereka semua adalah pelatih asal Belanda.
Pelatih dari Eropa, khususnya dari Belanda dinilai cocok lantaran banyak pemain naturalisasi Timnas Indonesia saat ini merupakan keturunan Belanda. Sehingga akan memudahkan pelatih baru nanti untuk mengatur para pemain Timnas Indonesia.
Kita tahu betul apa saja prestasi Van Gaal sejauh ini, lantas bagaimana dengan Kluivert? Apakah prestasinya lebih baik dari Shin Tae-yong?
Prestasi Shin Tae-yong
Pertama mari bahas Shin Tae-yong terlebih dahulu. Selama berkarier sebagai pelatih, Shin Tae-yong baru merasakan tiga trofi, dua diraih saat ia masih menangani klub di Liga Korea Selatan dan satu lagi saat masih bersama Timnas Korea Selatan.
Gelar pertamanya adalah AFC Champions League 2009-2010 saat masih menangani Seongnam Ilhwa Chunma. Lalu gelar kedua Shin Tae-yong diraihnya masih bersama Seongnam Ilhwa Chunma di ajang Piala Korea Selatan 2010-2011.
Di tim nasional, Shin Tae-yong pernah mengantarkan Korea Selatan juara East Asian Championship alias Kejuaraan Asia Timur pada edisi 2016-2017. Shin Tae-yong juga sukses membuat Korea Selatan berhasil mengalahkan dan menyingkirkan Jerman di Piala Dunia 2018.
Follow Berita Okezone di Google News
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari