3 Pemain Timnas Indonesia yang Masuk Daftar Perpindahan Kewarganegaraan Terbaik di 2024, Nomor 1 Mees Hilgers!

3 months ago 66

https: img.okezone.com content 2025 01 01 51 3100568 3-pemain-timnas-indonesia-yang-masuk-daftar-perpindahan-kewarganegaraan-terbaik-di-2024-nomor-1-mees-hilgers-t1WB9qbNrK.jpg Mees Hilgers (kiri) sudah memegang dua caps bersama Timnas Indonesia. (Foto: AFC)

SEBANYAK 3 pemain Timnas Indonesia masuk daftar perpindahan kewarganegaraan terbaik di 2024. Akun X @futbolemigranci yang biasa membahas pemain keturunan, merilis daftar 10 pesepakbola terbaik yang berpindah kewarganegaraan di sepanjang 2024.

Dari 10 nama itu, tujuh di antaranya adalah Brahim Diaz yang pindah dari Spanyol ke Maroko, Eliesse Ben Seghir (Prancis ke Maroko), Evann Guessand (Prancis ke Pantai Gading), Habib Diarra (Prancis ke Senegal), David Carmo (Portugal ke Angola), Junior Firpo (Spanyol ke Republik Dominika) dan Osame Sahraoui (Norwegia ke Maroko).

Lantas, siapa tiga nama lain? Mereka ialah para pesepakbola kelahiran Belanda yang memilih mendapatkan paspor Indonesia.

Berikut 3 pemain Timnas Indonesia yang masuk daftar perpindahan kewarganegaraan terbaik pada 2024:

3. Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)

Calvin Verdonk resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Rabu 5 Juni 2024. Enam hari berselang, Calvin Verdonk menjalani debut bersama Timnas Indonesia saat menjamu Filipina di matchday keenam Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Bermain full 90 menit, Calvin Verdonk membantu Timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina! Sekarang setelah kurang lebih enam bulan memegang paspor Indonesia, Calvin Verdonk sudah membela Timnas Indonesia sebanyak tujuh kali.

2. Kevin Diks (FC Copenhagen)

Kevin Diks mendapatkan paspor Indonesia pada Jumat 8 November 2024. Proses pengambilan sumpah dilakukan di Kedutaan Besar Republik Indonesia di Copenhagen, Denmark.

Berselang satu minggu, Kevin Diks debut bersama Timnas Indonesia saat menjamu Jepang di matchday kelima Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sayangnya, pesepakbola 28 tahun ini mengalami cedera lutut di laga tersebut sehingga hanya beraksi selama 40 menit.

Follow Berita Okezone di Google News

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |